harianpalu.com - Palu, Kuliah Kerja Nyata (KKN) 111 Universitas Tadulako telah dilaksanakan di lingkungan LPPM Untad terhitung mulai 09 April hingga selesai. Kegiatan ini diikuti oleh jumlah mahasiswa yang terdiri dari berbagai jurusan di Universitas Tadulako.
KKN 111 Kelompok Dua FAPERTA bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar yang nyata kepada mahasiswa melalui kegiatan pengabdian masyarakat.
Selama kegiatan, mahasiswa terlibat dalam berbagai program kerja, seperti Penanaman Bibit Mangga, Kebersihan, serta Mengikuti Kegiatan Penghijauan di lingkungan Fakultas Pertanian Untad.
Disamping itu Adrian Selaku ketua kordinator lapangan menjelaskan Maksud dan tujuan kegiatan KKN 111 Kelompok 2 Faperta serta harapan kedepanya.
"Kegiatan KKN 111 Kelompok Dua Faperta diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi Pihak Kampus dan meningkatkan kesadaran mahasiswa akan pentingnya pengabdian masyarakat. Universitas Tadulako berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan KKN sebagai bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi".ujar Adrian Selaku Ketua Kordinator.
"Dengan adanya kegiatan KKN 111 Kelompok 2 Faperta ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi Mahasiswa untuk dapat melakukan pengabdian secara nyata di lingkungan Masyarakat nantinya."Tutup Adrian
Penulis :Buyung T